Wednesday, October 10, 2012

Kode Etik Keperawatan

Sebelum saya membahas tentang etika keperawatan, lebih dahulu saya akan menjelaskan tentang pengrtian etika. Apasih yang dimaksud dengan etika? Dari mana sih kata etika itu diperoleh? Bagaimana pandangan tentang etika sendiri?. Untuk lebih jelasnya mari simak ulasan saya berikut.
  • PENGERTIAN ETIKA
    • Etik atau ethics berasal dari bahasa Yunani : “etos” yg berarti adat, kebiasaan, perilaku atau karakter.
    • Menurut kamus Webster etik adalah suatu ilmu yg mempelajari tentang apa yang baik dan buruk secara moral.
    • Etika :
    • ilmu tentang kesusilaan yg menentukan bagaimana sepatutnya manusia hidup didlm masy yg menyangkut aturan-aturan atau prinsip-prinsip yg menentukan tingkah laku yg benar, yaitu :
    • - Baik & buruk
    • - Kewajiban & tanggungjawab
  • PANDANGAN TENTANG ETIKA
    • Ahli filosofi : etika sebagai suatu studi formal tentang moral.
    • Ahli sosiologi : memandang etika sebagai adat istiadat, kebiasaan dan budaya dlm berperilaku.
    • Dokter : memenuhi harapan profesi dan masyarakat serta dapat melakukan kegiatan yg spesifik thd pasiennya.
    • Perawat : etika adalah suatu pedoman yg digunakan dalam pemecahan masalah/ pengambilan keputusan etis baik dlm area praktik, pendidikan, administrasi maupun penelitian.
  • ETIKA
    • Etika :
    • ilmu yang mempelajari nilai moral, yg menjadi prinsip dan kode tindakan yang ideal.
    • 1. Etika merupakan peraturan dan prinsip bagi perbuatan yang benar.
    • 2. Etika memberi keputusan tentang tindakan yg diharapkan benar, tepat atau bermoral.
  • ETIKET
    • Etiket atau adat merupakan sesuatu yg dikenal, diketahui, diulang serta menjadi suatu kebiasaan di dalam suatu masyarakat, berupa kata-kata atau suatu bentuk perbuatan yang nyata.
Setelah tau apa itu Etika, berasal dari mana, dan mengkaji tentang apa. Sekarang saya akan kaji tentang Etika keperawatan. Mari simak ulasan berikut.
  • ETIKA KEPERAWATAN
    • Suatu ungkapan tentang bagaimana perawat wajib bertingkah laku.
    • Etika keperawatan merujuk pada standar etik yang menentukan dan menuntun perawat dlm praktek sehari-hari (Fry, 1994);
    • * Jujur terhadap pasien.
    • * Menghargai pasien.
    • * Beradvokasi atas nama pasien.

    1. Identifikasi
      • Mengidentifikasi, mengorganisasikan, memeriksa & membenarkan tindakan-tindakan kemanusiaan dg menerapkan prinsip-prinsip tertentu.
      • Menegaskan ttg kewajiban-kewajiban yg secara sukarela diemban oleh perawat & mencari informasi mengenai dampak dari keputusan-keputusan perawat.

               2.Tujuan Pendidikan Etika Keperawatan (National League for Nursing/ NLN)
      • Meningkatkan pengertian tentang hubungan antar profesi kesh. lain & mengerti ttg peran & fungsi anggota tim kesh. tsb.
      • Mengembangkan potensi pengambilan keputusan tentang baik dan buruk yg akan dipertanggungjawabkan kepada Tuhan.
      • Mengembangkan sifat pribadi & sikap profesional.
      • Mengembangkan pengetahuan & keterampilan yg penting untuk dasar praktik kepw profesional.
      • Memberi kesempatan menerapkan ilmu & prinsip etik keperawatan dalam praktik & dalam situasi nyata.
               3. Tujuan Utama Pendidikan Etika Keprawatan
      • Mampu menjaga mutu profesi perawat.
      • Melaksanakan profesi perawat dengan sebaikbaiknya.
      • Mempunyai wawasan kemanusiaan.

                4. TUJUAN ETIKA PROFESI KEPERAWATAN
                    (American Ethics Commission Bureau on Teaching)
      • Mengenal mengidentifikasi unsur moral dalam praktik keperawatan.
      • Membentuk strategi & menganalisa masalah moral yg terjadi dalam praktik keperawatan.
      • Menghubungkan prinsip moral/ pelajaran yg baik & dpt dipertanggungjawabkan pada diri sendiri, kelg. masy, & kepada Tuhan sesuai dg kepercayaan.
               5. Isu- isu Tentang Etika Keperawatan, mencakup:
      • Standar profesional.
      • Implikasi komitmen keperawatan.
      • Advokasi.
      • Kesejawatan.
      • Janji-janji (promises).
      • Dapat dipercaya (trustworthiness).
      • Hubungan perawat- klien.
                    Adapun penjelasan tentang masing- masing isu tersebut dapat dilihat pada ulasan berikut:
      • STANDAR PROFESI
        • Perkembangan profesi dipengaruhi :
          • Tingkat kesadaran.
          • Pencapaian intelektual.
          • Komitmen dari profesi.
        • Penanganan masalah etik tergantung dari :
          • Karakter.
          • Persepsi peran.
          • Sumber-sumber pribadi.
          • gaung sejawatnya
        • Kewajiban anggota profesi :
          • Bekerja sesuai standart.
          • Memahami falsafah yg dianut.
          • Membangun kerjasama yg baik dg semua disiplin ilmu yg ada.
      • IMPLIKASI KOMITMEN KEPERAWATAN
        • Praktek keperawatan melibatkan interaksi yg kompleks antara nilai sosial & nilai politik serta hubungannya dg masyarakat tertentu.
        • Dampaknya :
        • Perawat sering mengalami situasi yg berlawanan dg nuraninya.
        • Disisi lain :
        • Perawat terikat oleh kewajiban-kewajiban Shg perlu adanya akontabilitas etis & perlindungan hukum thd kegiatan yg dilakukan & keputusan yg diambil.
      • ADVOKASI
        • Advokasi dlm keperawatan berarti perawat bertindak sebagai advokat ; membela, mempertahankan/ mendukung, ramah serta membantu pasien untuk memperoleh kembali kendali thd hidupnya.
        • Interaksi antara perawat-klien : hubungan ilmiah yg dinamis  perawat harus dididik untuk membuat pertimbangan-pertimbangan profesional dlm menciptakan hubungan terapeutik dg klien.
      • KESEJAWATAN
        • Tdk ada profesi yang dapat bertahan tanpa dukungan luas dari masyarakat atau dukungan dan bimbingan dari sejawat.
        • Profesi perlu mengidentifikasi nilai-nilai dan komitmen scr jelas untuk menentukan prioritas dan pilihan-pilihan perilaku profesionalnya dimasa yg akan datang.
               6. BEBERAPA SISTEM FILSAFAT MORAL  untuk menentukan ukuran baik, antara lain:
      • HEDONISME
      • EUDEMONISME
      • UTILITARISME
      • DEONTOLOGI
      • VITALISME
      • SOSIOLISME
      • RELIGIOSISME
      • HUMANISME
               7. KESIMPULAN
    • Manusia Etik
    • Manusia yg bertingkah laku baik
    • Dia bertanggungjawab kepada kata hatinya → karena ia selalu memilih menurut petunjuk kata hatinya
    • Dia bertanggungjawab kepada siapapun yg berhak menuntut jawab dg sah atas perbuatannya.
    • Dia berkepribadian  satu-satunya pedoman bagi tingkah lakunya ialah keyakinan bahwa apa yg dilakukan itu adalah baik.
    • Mempunyai integritas pribadi & berbudi luhur → tidak terombang ambing oleh apapun dalam pendiriannya yg etik.
               8. AZAS DASAR ETIK KEPERAWATAN
      • Azas menghormati otonomi pasien (respect of the autonomy).
      • Azas manfaat (beneficence).
      • Azas tidak merugikan (non maleficence).
      • Azas kejujuran (veracity).
      • Azas kerahasiaan (confidentiality).
      • Azas keadilan (justice).
              9. PRINSIP KODE ETIK KEPERAWATAN
      • Menghargai hak dan martabat manusia
      • “tidak akan pernah berubah”
      • Menghadapi suatu situasi yg melibatkan keputusan etik.
      • Bagaimana pengaruh tindakan saya pada pasien ?
      • Bagaiamana pengaruh tindakan saya thd atasan & orangorang yg bekerjasama dengan saya ?
      • Bagaimana pengaruh tindakan saya thd diri saya sendiri ?
      • Bagaimana pengaruh tindakan saya terhdp profesi ?

1 comment:

sulung74 said...

Ya...tulisan yang cukup lengkap tentang tujuan utama pendidikan etika keperawatan . Akan lebih menarik seandainya memberikan studi kasus khususnya di dalam dunia keperawatan